Jurnal Ilmiah Multidisiplin https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim <table class="data" style="height: 189px;" width="715" bgcolor=""> <tbody> <tr valign="top"> <td width="20%">Journal title</td> <td width="80%">Jurnal Ilmiah Multidisiplin<strong><br /></strong></td> </tr> <tr valign="top"> <td width="20%">Initials</td> <td width="80%">JIM</td> </tr> <tr valign="top"> <td width="20%">DOI</td> <td width="80%"><strong><a href="https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/">10.59000/jim</a></strong></td> </tr> <tr valign="top"> <td width="20%">ISSN</td> <td width="80%"><a href="https://portal.issn.org/resource/ISSN/2964-6723" target="_blank" rel="noopener"><strong>2964-6723</strong></a></td> </tr> <tr valign="top"> <td width="20%">Publisher</td> <td width="80%"> Alungcipta</td> </tr> </tbody> </table> <p> </p> <table class="data" width="100%" bgcolor="#f0f0f0"> <tbody> <tr valign="top"> <td width="20%"><img src="https://jurnal.alungcipta.com/public/journals/1/journalThumbnail_id_ID.jpg" alt="Pratinjau gambar yang dipilih." /></td> <td width="80%">Jurnal ini diterbitkan secara berkala 3 kali dalam setahun, Juni, Oktober dan Februari. Jurnal memuat artikel ilmiah hasil penelitian tentang berbagai disiplin ilmu yang meliputi Ilmu Ekonomi dan Bisnis, Humaniora, Ilmu Sosial, Ilmu Pengetahuan Alam, Komunikasi, Teknik, dan Informatika dan ditulis dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris . Jurnal ini diterbitkan oleh publisher alungcipta.</td> </tr> </tbody> </table> <p> </p> id-ID jim@alungcipta.com (Erlin Windia Ambarsari, S.T., M.Kom) jim@alungcipta.com (Octa) Fri, 30 Aug 2024 00:00:00 +0000 OJS 3.3.0.10 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 PEMANFAATAN SABUT KELAPA YANG DIAKTIFKAN DENGAN PVA GEL SEBAGAI MEDIA BIO REAKTOR https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/240 <p>Z Daerah Bekasi merupakan perusahaan yang bergerak dibidang industri kimia berupa polimer emulsi, resin sintetis, serta produk perawatan mobil yang berada di Kawasan Industri Hyundai Kab. Bekasi. Limbah cair di PT. Z Berdasarkan hasil laboratorium menunjukan beberapa parameter karakteristik air limbah dari kantin dan toilet melebihi baku mutu Kawasan .Diketahui bahwa parameter COD, NH4-OH dan TDS melebihi baku mutu sedangkan parameter BOD dan TSS masih memenuhi baku mutu yang telah ditetapkan oleh Kawasan Industri Hyundai Kab. Bekasi</p> <p>Penelitian ini menyelidiki pengolahan air limbah yang kaya amonia menggunakan gel Polyvinyl Alcohol (PVA) yang diintegrasikan ke dalam biofilter sabut kelapa. Eksperimen dilakukan pada berbagai ketinggian media gel PVA (60 cm, 40 cm, 30 cm, dan 20 cm) dan dibandingkan dengan pengaturan kontrol tanpa gel PVA (30 cm). Hasil menunjukkan bahwa gel PVA secara signifikan meningkatkan penghilangan amonia, dengan media gel PVA setinggi 60 cm mencapai pengurangan tertinggi, mencatat penurunan sebesar 6,89 ppm dalam waktu 240 menit. Selain itu, media gel PVA menunjukkan kinerja yang lebih baik dalam meningkatkan kadar nitrat dan menurunkan nilai permanganat dibandingkan dengan pengaturan tanpa PVA.</p> <p>Proses adsorpsi dianalisis menggunakan model isoterm Langmuir untuk menentukan Laju Pengisian Permukaan (Surface Area Loading Rate/SALR). Perhitungan Langmuir menghasilkan kapasitas adsorpsi maksimum (qmax) sebesar 2,15 mg/m² untuk media gel PVA, dibandingkan dengan 1,28 mg/m² tanpa gel PVA, menunjukkan SALR dan efisiensi adsorpsi yang lebih tinggi dengan adanya gel PVA. Konstanta Langmuir (KL), yang mencerminkan afinitas adsorben, ditemukan sebesar 0,60 untuk media gel PVA, menunjukkan afinitas ikatan yang sedikit lebih rendah namun tetap signifikan dibandingkan 0,67 tanpa gel PVA.</p> <p>Penelitian ini menyimpulkan bahwa gel PVA adalah media yang efektif untuk meningkatkan kapasitas dan efisiensi biofilter dalam pengolahan air limbah amonia. Integrasi gel PVA dalam biofilter menawarkan pendekatan yang menjanjikan dan berkelanjutan untuk mengurangi polusi lingkungan. Penelitian di masa depan sebaiknya mengeksplorasi kombinasi gel PVA dengan bahan lain dan menilai dampak jangka panjangnya terhadap kualitas lingkungan serta biaya operasional.</p> Martin Darma Setiawan, Agus Riyadi, Shala Sabila Melania S Hak Cipta (c) 2024 Martin Darma Setiawan, Agus Riyadi, Shala Sabila Melania S https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/240 Tue, 20 Aug 2024 00:00:00 +0000 Strategi Komunikasi Persuasif Di Akun Instagram @sanaturelofficial Dalam Meningkatkan Minat Beli https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/233 <p><strong>Abstrak</strong></p> <p>PT Sinar Abadi Kosmetika atau SA Naturel by Shandy Aulia adalah sebuah brand kecantikan lokal asal indonesia yang didirikan pada tahun 2018, dan memiliki serangkaian produk perawatan kulit sebagai produk utamanya. SA Naturel mengusung slogan “Be Naturally Beautiful” sejalan dengan penggunaan bahan alami dan berkualitas serta formulasi yang baik pada setiap produk yang dimiliki. Penelitian ini membahas tentang bagaimana pola komunikasi persuasif digunakan pada konten sosial media Instagram SA Naturel sebagai strategi dalam upaya meningkatkan minat beli konsumennya. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan menerapkan enam prinsip komunikasi persuasif oleh Robert B. Cialdini yaitu Reciprocation, Commitment and Consistency, Social Proof, Liking, Authority, dan Scarity. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik triangulasi data yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah strategi komunikasi persuasif di konten instagram SA Naturel mampu meningkatkan minat beli konsumen yang dapat dilihat dari kenaikan jumlah pengunjung dan total pembeli di e-commerce Shopee SA Naturel Official Shop dalam periode Januari sampai dengan April 2024.</p> <p><strong>Kata kunci :</strong>&nbsp;Komunikasi Persuasif, Minat Beli Konsumen, Robbert B. Cialdini</p> <p>&nbsp;</p> <p><strong><em>Abstract</em></strong></p> <p><em>PT Sinar Abadi Kosmetika, known as SA Naturel by Shandy Aulia, is a local Indonesian beauty brand founded in 2018, specializing in a range of skincare products. SA Naturel's slogan, "Be Naturally Beautiful," reflects its commitment to using natural and high-quality ingredients along with well-formulated products. This study explores the use of persuasive communication patterns in SA Naturel's Instagram social media content as a strategy to increase consumer purchase interest. The research method employed is qualitative descriptive, applying Robert B. Cialdini's six principles of persuasive communication: Reciprocation, Commitment and Consistency, Social Proof, Liking, Authority, and Scarcity. Data collection was conducted using data triangulation techniques, including observation, interviews, and documentation. The results of this study indicate that the persuasive communication strategy in SA Naturel's Instagram content successfully increases consumer purchase interest, as evidenced by the rise in the number of visitors and total buyers in the SA Naturel Official Shop on Shopee from January to April 2024.</em></p> <p><strong><em>Keywords:</em></strong><em>&nbsp;Persuasive Communication, Consumer Purchase Interest, Robert B. Cialdini</em></p> Muhamamad Rayhan Fadillah Hak Cipta (c) 2024 Muhamamad Rayhan Fadillah https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/233 Fri, 30 Aug 2024 00:00:00 +0000 Strategi Komunikasi Customer Service Dalam Meningkatkan Pelayanan Prima PT Omega Media Global https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/235 <p>Selama beberapa tahun terakhir, industri layanan pelanggan telah menjadi fokus utama perusahaan dalam upaya mempertahankan dan meningkatkan kepuasan pelanggan. PT Omega Media Global merupakan perusahaan penyedia jasa dibidang pemasangan <em>Internet Service Provider</em> (ISP). Perusahaan dengan brand <em>Bnetfit</em> telah berhasil menarik lebih dari 94.000 pengguna aktif berlangganan layanan internetnya. Namun, seperti bisnis lainnya, perusahaan juga menghadapi berbagai tantangan dalam menjalankan operasional mereka seperti hambatan dalam melayani keluhan pelanggan secara <em>online</em>. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui strategi pelayanan yang dilakukan dan hambatan yang dihadapi <em>customer service</em> dalam melayani keluhan pelanggan secara <em>online</em>. Metode yang digunakan dalam menjawab tujuan penelitian yaitu dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Pengambilan data dilakukan dengan cara observasi, wawancara dan dokumentasi. Berdasarkan hasil dan temuan dari penelitian ini bahwa strategi yang digunakan PT Omega Media Global dalam memberikan pelayanan keluhan pelanggan secara <em>online</em> yaitu pelayanan berkesinambungan, pelayanan prima dan penanganan keluhan efektif dan efisien. Sedangan hambatan yang dialami oleh <em>customer service</em> dibagi menjadi dua kategori yaitu hambatan internal meliputi ketergantungan dengan aplikasi dan sistem pada aplikasi, sedangkan hambatan eksternal yaitu tingkat pendidikan dan umur pelanggan yang berbeda-beda serta dual sistem pelayanan via <em>chat</em> dan telepon oleh pelanggan.</p> Johannes Van Basten Hak Cipta (c) 2024 Johannes Van Basten https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/235 Fri, 30 Aug 2024 00:00:00 +0000 Perancangan Aplikasi Sistem Peminjaman Laboratorium Berbasis No-Code Development Platforms (NCDPs) Menggunakan Glideapps https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/219 <p>Teknologi komunikasi sangat penting dalam kehidupan sehari-hari karena dapat mempermudah komunikasi antara individu maupun antar organisasi. Ini menyediakan cara yang lebih cepat dan efisien untuk berkomunikasi, baik secara lokal maupun global. Teknologi komunikasi memungkinkan orang untuk bekerja secara efisien dan efektif dari jarak jauh, sehingga meningkatkan produktivitas. Sehingga teknologi diperlukan juga dalam pengelolaan tertentu untuk membantu kemudahan, efektivitas dan efisiensi. Penelitian ini bertujuan untuk membangun perancangan sistem peminjaman laboratorium berbasis NCDPs (No-Code Development Platforms) menggunakan platform Glideapps&nbsp; yang dapat meningkatkan efisiensi dalam pengembangan, pengelolaan dan proses desain user interface (UI) aplikasi mobile sistem peminjaman laboratorium yang dapat memudahkan interaksi pengguna. Perancangan sistem melalui tahapan meliputi perancangan aplikasi, proses desain dan implementasi, tahap pengujian dan evaluasi penerapannya. Perancangan aplikasi terdiri dari penyusunan tabel database yang terdiri dari 10 tabel data yang diperlukan. Proses desain dan implementasi aplikasi dilakukan melalui fitur layout dengan mengatur navigasi, komponen, serta atribut setiap komponen terintegrasi. Tahap pengujian dan evaluasi menunjukkan hasil yang signifikan dimana hasil survey pengguna didapatkan presentasi tertinggi sebanyak 76,9% pada pernyataan kemudahan penggunaan.</p> Abdul Kholik, Asep Soegiarto, Putri Salsabil Rizkina Hak Cipta (c) 2024 Abdul Kholik, Asep Soegiarto, Putri Salsabil Rizkina https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/219 Fri, 30 Aug 2024 00:00:00 +0000 Feby Strategi Komunikasi Kepala Desa Bantarjati dalam Upaya Meningkatkan Kesadaran Bergotong Royong di Masyarakat https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/205 <p>Saat ini kesadaran akan bergotong royong di masyarakat sudah cukup terkikis akibat kemajuan zaman, dan juga perkembangan teknologi komunikasi dan informasi yang cukup cepat. Kepala Desa Bantarjati telah melakukan strategi komunikasi kepada masyarakat Desa Bantarjati sebagai upaya meningkatkan kesadaran gotong royong di masyarakat, agar nilai persatuan dan kesatuan diantara masyarakat dapat tertanam sehingga timbulnya rasa persatuan yang tinggi di masyarakat. Untuk mengkaji strategi komunikasi yang dilakukan oleh Kepala Desa Bantarjati dalam upaya meningkatkan kesadaran bergotong royong di masyarakat, Peneliti mengajukan tiga poin rumusan masalah, yaitu yang pertama bagaimana strategi komunikasi kepala desa dalam upaya meningkatkan partisipan gotong royong di masyarakat, yang kedua bagaimana kepala desa memilih media untuk melakukan sosialisasi gotong royong kepada masyarakat, dan yang ketiga strategi komunikasi seperti apa yang dimiliki dan dilakukan oleh Kepala Desa Bantarjati untuk menghilangkan budaya tak acuh di masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif yang bertujuan memberikan gambaran umum dari berbagai data di lapangan yang di kumpulkan secara empiris. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi dengan mengambil data dari Kepala Desa Bantarjati, Sekretaris Desa Bantarjati, dan Masyarakat Desa Bantarjati. Setelah dilakukan analisis, adapun hasil yang didapatkan dari penelitian ini adalah, Kepala Desa Bantarjati melakukan strategi komunikasi dengan Teknik <em>redundancy, canalizing</em>, informatif, dan juga persuasif. Namun ternyata masyarakat masih merasa jika komunikasi yang dilakukan oleh Kepala Desa Bantarjati belum maksimal hingga gotong royong di Desa Bantarjati masih bisa dikatakan masih jauh dari apa yang diharapkan.</p> <p>&nbsp;</p> <p><strong>Kata Kunci: </strong>Strategi Komunikasi, Kesadaran, Gotong Royong, Masyarakat</p> feby audria Hak Cipta (c) 2024 feby audria https://creativecommons.org/licenses/by-sa/4.0 https://jurnal.alungcipta.com/index.php/jim/article/view/205 Fri, 30 Aug 2024 00:00:00 +0000